√ Brownies Kukus Lembut Nyoklat Banget dan Simpel Cara Buatnya - Sasnesia

Brownies Kukus Lembut Nyoklat Banget dan Simpel Cara Buatnya

Brownies Kukus Lembut Nyoklat Banget dan Simpel Cara Buatnya

Brownies kukus kini sudah menjadi salah satu kue basah favorit banyak orang. Brownies sendiri memiliki dua macam, yakni yang kukus dan panggang. Namun, keduanya memiliki citarasa yang berbeda pula. Kalau brownies kukus teksturnya lebih lembut dan sedikit basah, hingga tidak bikin seret ketika dimakan. Sementara itu, brownies panggang yang diolah dengan oven tekturnya lebih garing karena tampilannya yang kering.

Baik brownies kukus dan panggang memiliki citarasa yang menggoda. Namun, semuanya tergantung selera setiap orang, ada yang suka lembut dan ada yang garing. Dan kali ini saya kan membagikan resep brownies kukus yang mudah dalam pembuatannya. 

Bahan-bahan 
  • 15 sdm tepung segitiga
  • 15 sdm gula pasir
  • 15 sdm cocoa powder
  • 15 sdm minyak sayur
  • 15 sdm air hangat
  • 4 butir telur ayam
  • 1 sdt soda kue
  • 3 bungkus SKM coklat
  • Garam secukupnya

Topping : DCC parut, Keju parut, taburan gula halus, atau meses (sesuai selera)

Langkah 

1. Didihkan air di dandang pengukus, jangan lupa tutup panci pengukus dengan serbet bersih agar air kukusan tidak menetes ke kue nantinya. kemudian olesi loyang dengan margarine. sisihkan

2. Siapkan wadah, campur bahan kering, kemudian ayak,sisihkan. di wadah lain, kocok telur+gula dengan wishk sampe gula larut.

3. Masukkan bahan kering yang telah di ayak tadi ke dalam kocokan telur dan gula. aduk merata.

4. Masukkan SKM coklat+air hangat+minyak sayur.aduk secara merata sampai tercampur seluruhnya.

Tips : jangan overmix saat mengaduk ya, nanti tekstur kue menjadi bantat.

5. Kemudian masukkan adonan kedalam loyang. loyangnya olesi dengan margarine ya.kukus selama 25-30menit menggunakan api sedang cenderung kecil agar matang secara merata. cek dengan tes tusuk untuk mengetahui kue sudah matang atau belum

Jangan sering membuka tutup adonan saat sedang proses pengukusan, agar tidak kempis saat kue sudah dingin.

Sajikan. lembut dan nyoklat banget, recomended dan wajib dicoba.
© Sasnesia. All rights reserved. Blog by Sasnesia